Postingan lainnya
cara membuat game sederhana di android
Bagaimana cara nya? Pakai software apa?
1 Jawaban:
halo @AjiPangestu69
Banyak sebenernya software untuk membuat aplikasi berbasis android dengan bahasa pemograman yang beda2...malah menurut saya hampir semua bahasa pemograman bisa untuk membuat aplikasi berbasis android. semuanya tergantung framework yang dipakai, kalo mau yang "pure" official android kamu bisa pake software "Android Studio", link: [link] https://developer.android.com/studio/index.html [/link] (lihat system requimentnya dulu tapi klo mau pake andoid studio ini ya, soalnya gede juga resource yang dibutuhin sama android studio ini)
tapi, berhubung tagnya python saya asumsikan mungkin agannya pengen bikin aplikasi android dengan bahasa python. untuk python saya saranin coba pake framework "Kivy", Link: [link] https://kivy.org/#download [/link], didunia python Kivy udah banyak banget dipake dimana-mana jadi ga susah untuk nyari tutorialnya di internet.
- Salah satu contoh tutorial game sederhana "Pong Game" ini agan bisa coba: Link: https://kivy.org/docs/tutorials/pong.html
- Untuk instalasi di Windows dengan package manager "pip", ini caranya: Link: https://kivy.org/docs/installation/installation-windows.html#install-win-dist
sip deh, semoga membantu ya gan.