Dua webserver dalam satu komputer

Maaf gan saya mau nanya, saya make XAMPP bermasalah dengan CSS yang gak ngeload otomatis ketika server dihidupin, kira2 bisa gak saya install lagi XAMPP atau WAMPP dan sejenisnya dalam satu PC??

avatar AldiansyahWijaya
@AldiansyahWijaya

1 Kontribusi 0 Poin

Diperbarui 6 tahun yang lalu

1 Jawaban:

Halo,

CSS yang tidak "terload" itu bukan karena mas aldiansyah menggunakan XAMPP atau WAMPP, dua-duanya hanyalah web development environment.

Untuk CSS yang tidak terload, bisa jadi karena browser lebih memilih file cache, oleh karena itu, mas bisa hapus terlebih dahulu browser cache.

Kalau saya, biasanya mengerjakan pada Google Chrome, lalu tekan tombol CTRL+Shift+i, pilih tab network, centang disable cache lalu refresh. Cara ini akan menyebabkan browser tidak menyimpan cache, namun akan terasa lambat saat memuat halaman (jika banyak assets seperti gambar, fonts, js yang harus dimuat)

avatar tompradana
@tompradana

134 Kontribusi 95 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

Login untuk ikut Jawaban