loop dalam mysql

Halo para master mohon pencerahan tentang membuat prosedure loop di mysql seperti yang terilihat pada tabel di atas. saya mau membuat prosedur yang melakukan perhitungan penjumlahan nilai dari subkriteria yang memliki kriteria yang sama dari setiap id_pemain secara berulang. tolong pencerahannya dan terima kasih banyak

avatar cengklek
@cengklek

7 Kontribusi 0 Poin

Diperbarui 6 tahun yang lalu

5 Jawaban:

Maksudnya subkriteria yang memliki kriteria yang sama itu gimana ya?

avatar rachmatsasongko
@rachmatsasongko

410 Kontribusi 426 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

Mencari total baris berdasarkan subkriteria yang sama. Gitu bukan pertanyaannya?

avatar yudistirasd
@yudistirasd

42 Kontribusi 11 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

mohon maaf para master pertanyaannya agak membingungkan. maksudnya seperti ini, saya mabil contoh saya akan menjumlahlan nilai kontrol atas dan kontrol bawahyang sama-sama memiliki kriteria 1, namun pada id_pemain 4. jika kita menuliskan query kurang lebih seperti ini "SELECT SUM(nilai) FROM latihan where kriteria=1 and id_pemain=4". yang saya bingungkan ketika query tersebut saya jadikan loop, saya bingung karena id_pemain tidak urut. saya sdh mencoba seperti ini "SELECT @rowcount := COUNT(DISTINCT kriteria) FROM latihan; IF @rowcount IS NOT NULL THEN WHILE n<=@rowcount DO

SELECT SUM(nilai) FROM latihan where kriteria=n GROUP BY id_pemain; SET n=n+1; END WHILE; END IF;" kebingungan saya berada di id_pemain sebagai where mohon bantuanya master

avatar cengklek
@cengklek

7 Kontribusi 0 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

kalau maksudnya begitu rasanya ga perlu pakai DISTINCT, cukup GROUP BY aja tapi pakai 2 kolom id_pemain dan kriteria, bukan cuma id_pemain aja.

SELECT id_pemain, kriteria,
SUM(nilai) AS total
FROM latihan
GROUP BY id_pemain, kriteria
ORDER BY id_pemain;

silakan coba2 disini, saya tambahkan id_pemain lain sebagai tambahan referensi http://sqlfiddle.com/#!9/564d48/1

semoga ga salah tangkap saya.

avatar rachmatsasongko
@rachmatsasongko

410 Kontribusi 426 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

Jawaban Terpilih

terima kasih master @rachmatsasongko. sangat membantu sekali. kalau di masukkan ke variable lain bagaimana ya master @rachmatsasongko, misal yang memiliki kriteria 1 dimasukan kedalam variable @kontrol dan yang kriteria 2 ke variable @passing. maaf msh newbie banget dan ingin belajar serius. teima kasih

avatar cengklek
@cengklek

7 Kontribusi 0 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

Login untuk ikut Jawaban