Menulis Dokumen Teknis Pemrograman dalam Bahasa Indonesia

Kali ini saya mau bercerita tentang menulis dokumen teknis, bukan hanya menulis dokumentasi di aplikasi kita, mungkin tanpa kita sadari sudah banyak m...

cover Menulis Dokumen Teknis Pemrograman dalam Bahasa Indonesia

Halo Developer!

Kali ini saya mau bercerita tentang menulis dokumen teknis, bukan hanya menulis dokumentasi di aplikasi kita, tapi misalnya membuat artikel tentang pemrograman, atau mungkin tanpa kita sadari sudah banyak menulis dalam bertanya dan menjawab diskusi teknis di forum, media sosial atau lainnya.

Istilah Teknis dalam Bahasa Indonesia

Dalam penulisan dokumen teknis menggunakan Bahasa Indonesia, salah satu hal yang sulit adalah penggunaan istilah teknis yang banyaknya dari Bahasa Inggris, perlu dicari padanannya ke Bahasa Indonesia.

Biasanya banyak tim penerjemahan aplikasi sumber terbuka ( open source) yang mengumpulkan daftar istilah teknis yang mereka gunakan, contohnya daftar istilah ini. Meski kadang masih banyak kata yang diputuskan untuk tidak diterjemahkan ke Bahasa Indonesia, misalnya karena kata padanannya masih jarang digunakan sehari-hari di lingkungan developer, akhirnya tetap dituliskan katanya dalam Bahasa Inggris lalu kemudian penggunaan kata-katanya dicetak miring ( italic).

Ayo Menulis Hal Teknis dalam Bahasa Indonesia

Semakin banyak yang menulis dalam Bahasa Indonesia akan memperkaya pustaka kata seputar hal teknis dan tentunya hal ini akan membantu lebih banyak lagi teman-teman developer di Indonesia untuk belajar.

Teman-teman bisa memulai dengan menulis di media yang dirasa nyaman untuk berbagi, antara lain:

  • sosial yang digunakan, bukan hanya berbagi foto, sempatkan juga menulis
  • di forum diskusi seperti grup perbincangan di telegram atau media lainnya
  • di situs ( blog) yang mungkin sudah lama tidak dibuka, sudah waktunya mengetikkan lagi pengalaman ataupun kode-kode yang menarik
  • bahkan menulis artikel sekarang bisa juga dilakukan di Github, dimana akan mendapatkan "bonus" dengan laman kontribusi menjadi "lebih hijau"

Nggak perlu kuatir mengenai hasil tulisannya, semakin banyak berlatih tentu akan semakin baik hasilnya. Salah-salah dalam penulisan masih bisa diperbaiki dengan cepat karena zaman sekarang semua serba digital dan instan. Jadi jangan lupa ajak teman-teman yang lain untuk membaca dan memberikan masukan dari hasil tulisanmu.

Nanti kalo sudah punya tulisan teknis yang menarik dalam Bahasa Indonesia, silakan komentar di bawah artikel ini, saya juga mau baca dong tulisannya.. :)

Catatan: Kalo teman-teman tertarik dalam membantu penulisan dan penerjemahanan dokumentasi pemrograman Python, kasih komentar juga ya, nanti saya informasikan atau tuliskan bagaimana caranya untuk berkontribusi.

Foto oleh Florian Klauer.

avatar oonid
@oonid

0 Kontribusi 0 Poin

Diperbarui 4 tahun yang lalu

Belum ada Jawaban. Jadi yang pertama Jawaban

Login untuk ikut Jawaban