Install Git

Github adalah layanan "GIT" dengan berbagai fitur extra. Karena itu perlu menginstall git terlebih dahulu

Intro Chapter

Apa itu Git ?

Git adalah program yang membuat kita lebih mudah melacak perubahan kode. Kalau di game, seperti punya "checkpoint" dan punya versi berbeda dari kode yang dibuat. Disebut juga sebagai "version control system".

Apa itu Github ?

Github adalah website yang menjadi tempat para developer "hosting" kode mereka. Kodenya bisa diunggah ke sana dengan privat (tidak umum) atau publik (bisa dilihat orang lain).

Apa hubungan Git dan Github ?

Git adalah program yang berjalan di komputer.
Github adalah program yang berjalan di internet, tempat kode-kode kamu yang menggunakan Git tinggal, agar mudah berbagi dengan orang lain atau sistem.

Cara install Git di komputer

Periksa apakah kamu sudah punya git di komputermu, dengan menjalankan perintah di bawah di command/terminal kamu.

git --version

Jika kamu melihat tulisan seperti "git version $angka", maka kamu sudah punya Git, bisa lanjut ke langkah berikutnya.

Jika belum Install Git

Kunjungi Situs Git. Lalu download dan install di komputermu

situs Git

kita tidak belajar Git di sini, namun akan menyinggung beberapa istilahnya nanti