saya beli theme html, bagaimana mengimplementasikan file2 html itu ke dalam wordpress?

Hallo Mas/Mba, mau tanya, kemarin boss sy beli thema untuk website nya, ternyata thema yg di beli thema html. nah kita udah buat wordpresnya, kira2 dimana saya aplikasikan file2 html tema itu di wordpress ya biar tampilan wordpress sesuai dg thema yg kita beli trsbt?

Terimakasih.

avatar dewichuii
@dewichuii

1 Kontribusi 0 Poin

Diperbarui 5 tahun yang lalu

1 Jawaban:

Salah satu cara yang paling mudah adalah menggunakan page builder & theme builder seperti Elementor ataupun Beaver Builder. Disertai tentunya theme berukuran kecil yang memang di desain untuk digunakan bersama page builder, seperti Astra.

Dengan theme builder ini, kita bisa membuat desain untuk halaman beranda, post, page, 404, archive, WooCommerce single product & shop dan yang lain.

Dengan kata lain, kita mendesain semua halaman tersebut sama persis dengan template html-nya.

Kalau kita ingin koding sendiri juga bisa. Kita tinggal menuliskan custom code untuk template masing-masing sesuai dengan file html yang kita punya.

Hanya saja file HTML tersebut harus di custom terlebih dahulu, karena WordPress menggunakan PHP juga.

Dan, kita juga wajib memahami fungsi dasar WordPress, seperti mekanisme loop-nya WordPress.

Semoga jawaban saya memuaskan.

avatar jotunheim
@jotunheim

16 Kontribusi 14 Poin

Dipost 5 tahun yang lalu

Login untuk ikut Jawaban