Postingan lainnya
Memperluas Kesempatan Untuk Bekerja
Sebelum memutuskan untuk belajar koding, hampir dari kita semua memiliki tujuan untuk mendapatkan uang dari aktivitas ini, bisa membuat dan menjual su...
Sebelum memutuskan untuk belajar koding, hampir dari kita semua memiliki tujuan untuk mendapatkan uang dari aktivitas ini, bisa membuat dan menjual suatu produk, bisa juga dengan bekerja. Terlebih saat ini, banyak perusahaan yang membutuhkan programmer untuk mengembangkan usaha perusahaan.
Namun, mendapatkan pekerjaan bukanlah hal yang mudah, terutama bagi pemula yang belum lama belajar koding. Seperti sebuah pertanyaan, "mana yang lebih dulu ada, telur atau ayam?" Mencari pekerjaan juga seperti itu, kamu butuh bekerja agar memiliki pengalaman, tapi perusahaan butuh pengalaman, agar kamu bisa bekerja di sana.
Meskipun kelihatannya pintu masih tertutup rapat, ada beberapa cara untuk kamu mengetuk pintu ini sehingga pada akhirnya akan ada yang membukakan dan kamu bisa mendapatkan pekerjaan.
Kerjakan Proyek 2M
Mencari pekerjaan saja sulit apalagi mencari proyek 2 Miliar. Eits tenang, proyek 2M di sini jelas bukan proyek seharga 2 Miliar, melainkan kalimat "Makasih Mas atau Makasih Mba". Kalimat tersebut akan kamu dapatkan saat kamu mengerjakan sesuatu tapi tidak dibayar dengan uang.
Wahh kok gratis? Tidak harus gratis bahkan kamu bisa memasang harga sebagai sebuah strategi agar usaha kamu bisa lebih dihargai. Tetapi tujuan utama kamu mengerjakan proyek ini bukan untuk mencari uang, melainkan untuk menantang diri kamu sendiri mendapatkan bukti bahwa skill ini sudah kamu kuasai.
Bagi pemberi kerja, mereka membutuhkan bukti nyata apa yang sudah kamu lakukan dan kamu ketahui. Dengan mengerjakan proyek 2M ini, kamu bisa memperoleh ilmu dan pengalaman dari membuat karya nyata.
Magang di Perusahaan
Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan pengalaman nyata adalah dengan mengikuti program magang di suatu perusahaan. Selama mengikuti program magang, kamu akan merasakan lingkungan nyata yang membuat kamu semakin termotivasi untuk masuk ke dunia ini.
Selain itu, kamu juga memiliki kesempatan untuk bertemu setiap hari dengan orang-orang yang sudah lebih dulu terjun bekerja sebagai seorang programmer. Kamu bisa bertanya apa saja untuk menghilangkan rasa penasaran kamu selama ini.
Setelah menyelesaikan program magang, kamu bisa mencantumkan dan menjelaskan apa yang kamu dapatkan dan pelajari selama mengikuti program tersebut, sehingga saat melamar di suatu perusahaan kamu sudah memiliki nilai tambah.
Membuat Proyek Bersama Teman atau Sendiri
Untuk memperluas kesempatan kamu bekerja, membuat proyek sendiri atau bersama dengan teman merupakan hal yang harus kamu coba. Ada dua manfaat yang bisa kamu dapatkan ketika membuat proyek sendiri, yang pertama kamu bisa memperluas kesempatan kerja kamu karena proyek yang kamu kerjakan bisa dimasukkan ke dalam portofolio.
Yang kedua, saat mengerjakan proyek banyak hal baru yang akan kamu temukan, karena membangun proyek dari awal kamu akan menjalani proses dari hulu ke hilir mulai dari tahap perencanaan, eksekusi, hingga tahap evaluasi. Selama menjalani proses-proses tersebut, kamu akan belajar banyak hal baru yang bagus untuk menambah jam terbang kamu.
Mendaftar Bootcamp atau Perusahaan Pencari Talenta
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memperluas kesempatan kerja adalah dengan mengikuti bootcamp atau mendaftarkan diri di perusahaan pencari talenta. Perbedaan keduanya adalah jika kamu mengikuti bootcamp, kamu akan mengikuti program pelatihan yang dikhususkan untuk belajar koding yang kurikulumnya disesuaikan dengan kebutuhan industri, sedangkan perusahaan pencari talenta tidak melatih kamu, tetapi menggali profil kamu lebih dalam untuk mengetahui kemampuan yang kamu miliki.
Persamaan keduanya, baik bootcamp maupun perusahaan pencari talenta, merupakan pihak ketiga yang menjadi jembatan antara perusahaan yang sedang mencari talenta dengan kamu yang sedang mencari pekerjaan dengan cara mencocokkan profil kamu dengan kebutuhan perusahaan.
Dengan mendaftar bootcamp atau perusahaan pencari talenta, kita bisa mendapatkan bantuan tambahan karena mereka memiliki link atau channel dengan perusahaan yang sedang mencari talenta.
Memperluas Jaringan
Pasti kamu pernah mendengar istilah "kekuatan orang dalam". Ya hal yang biasa kita dengar saat kita mencari pekerjaan. Istilah tersebut sebenarnya memiliki dua makna, yang pertama jelas makna negatif dimana kita tidak memiliki talenta atau bakat yang sesuai dengan perusahaan tapi kita bisa diterima di sana. Yang kedua sudah pasti makna positif, ketika orang yang dipercaya di perusahaan tersebut merekomendasikan kamu karena orang tersebut tahu persis kemampuan kamu sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Kasus bantuan orang dalam yang bermakna positif tersebut bisa terjadi apabila kamu memperluas jaringan. Cobalah untuk mulai aktif mengikuti forum atau komunitas baik online maupun offline. Di sana, kamu bisa aktif menjawab pertanyaan orang atau bisa juga melempar pertanyaan untuk memulai diskusi. Setelahnya, kamu bisa dikenal oleh banyak orang yang siapa tau, perusahaan tempat dia bekerja sedang mencari seseorang yang sesuai dengan kemampuan kamu.
Bonus Tips
Tambahan saat apply CV, jangan lupa sertakan surat lamaran kerja atau dikenal sebagai motivation letter. Menunjukkan kamu bukan asal apply. Tapi memang serius ingin kerja di perusahaan tersebut, berikut contoh surat lamaran kerja yang bisa kamu download dan gunakan contoh surat lamaran kerja.
Untuk penjelasan lebih lengkap, kamu bisa menonton video ini.
[[embed key="youtube" value="p-y_OCUsG7A"]]
Belum ada Jawaban. Jadi yang pertama Jawaban
Login untuk ikut Jawaban