Postingan lainnya
Minder Saat Orang Lain Lebih Jago Ngoding
Selama satu setengah tahun belajar ngoding, mulai dari ikut bootcamp hingga bekerja saya sering merasa skill saya belum ada apa-apanya dan cenderung m...
Selama satu setengah tahun belajar ngoding, mulai dari ikut bootcamp hingga bekerja, saya sering merasa skill saya belum ada apa-apanya dan cenderung melihat orang lain lebih hebat daripada saya. Bahkan seringkali berpikir apakah saya pantas jadi programmer.
Sebagai manusia, kita cenderung suka membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain. Contohnya, kita suka insecure pada saat membuka LinkedIn dan melihat profile orang lain. Padahal ketakutan kita tersebut sama sekali tidak ada manfaatnya untuk diri kita. Sebaliknya, ketakutan tersebut malah membuat kita menjadi mudah stres, malas belajar, jadi merasa pekerjaan kita saat ini bukanlah pekerjaan yang tepat. Tentu hal-hal tersebut harus kita buang jauh-jauh.
Dalam bidang koding, cara terbaik menyikapi kekhawatiran tersebut adalah fokus dengan diri kita sendiri dan fokus dengan apa yang kita butuhkan saat ini. Yang harus kita hindari adalah syndrome shiny object, yaitu keinginan untuk langsung mempelajari hal yang saat ini sedang ramai dipelajari. Contohnya bisa berupa framework baru, teknologi baru atau trend baru kita langsung mau ikut-ikutan belajar, padahal kita belum tentu membutuhkannya. Pada akhirnya kita malah belajar dengan cara lompat-lompat dan tidak fokus dengan apa yang kita butuhkan.
Jika kamu sudah bekerja, lebih baik untuk fokus mempelajari hal yang memudahkan kita untuk menyelesaikan pekerjaan kita. Jika kamu sedang mengembangkan suatu produk, fokus untuk menyelesaikan produk itu. Jika sudah dijalankan segala kewajiban, energi kamu yang tersisa bisa dimanfaatkan untuk mempelajari atau mengeksplorasi hal baru.
Sekali lagi, hindari untuk selalu membandingkan diri dengan orang lain. Karena di masing-masing bidang sudah ada ahlinya dan kita tidak perlu menjadi ahli di semua hal. Untuk penjelasan lebih lengkap, kamu bisa menonton video berikut ini.
[[embed key="youtube" value="d7prHrbP2do"]]
Belum ada Jawaban. Jadi yang pertama Jawaban
Login untuk ikut Jawaban